Berlibur Ke Tempat-tempat Wisata Banyuwangi Yang Eksotis

Berlibur Ke Tempat-tempat Wisata Banyuwangi Yang Eksotis

Berlibur Ke Tempat-tempat Wisata Banyuwangi Yang Eksotis

Tempat wisata Banyuwangi saat ini menjadi perbincangan hangat di kalangan traveller mancanegara maupun lokal. Objek wisata Banyuwangi Jawa Timur makin sering diliput dan diulas oleh berbagai media dalam maupun luar negeri.

Destinasi wisata Banyuwangi makin terkenal, membuat kunjungan wisatawan ke tempat-tempat wisata Banyuwangi kian meningkat. Apa yang membuat wisatawan tertarik untuk datang ke tempat-tempat wisata di Banyuwangi ini

Wisata Alam Banyuwangi

Wisata alam di Banyuwangi menjadi primadona bagi para turis yang mengunjungi destinasi wisata Banyuwangi. Alam di kabupaten paling timur di ujung Pulau Jawa ini sangat indah dan bervariasi. Mulai gunung, hutan, sungai, air terjun, dan pantai, semua ada di Banyuwangi.

tempat wisata banyuwangi, wisata banyuwangi populer, fenomena blue fire

Kawah Ijen – Penambang belarang

Wisata Kawah Ijen dengan fenomena blue fire api biru Kawah Ijen, merupakan wisata alam Banyuwangi di pegunungan, favorit para turis mancanegara maupun wisatawan lokal. Biasanya wisata Kawah Ijen Banyuwangi ini menjadi satu rangkaian dengan tur ke air terjun Kalibendo atau air terjun kembar Jagir.

Wisata pantai di Banyuwangi digemari juga oleh wisatawan. Pantai tempat wisata Banyuwangi selatan terpopuler di antaranya adalah pantai Pulau Merah Banyuwangi, pantai Rajegwesi, pantai Teluk Hijau Banyuwangi, pantai Batu, dan pantai Wedi Ireng. Sedangkan yang masuk di wilayah utara Banyuwangi ada wisata pantai Bangsring Banyuwangi, pantai Watudodol, dan Pantai Boom.

Wisata pulau di Banyuwangi juga tengah naik daun. Wisata pulau Tabuhan Banyuwangi dan Pulau Menjangan adalah lokasi terbaik untuk snorkeling dan diving, karena terumbu karangnya yang indah. Pulau Menjangan sebenarnya berada di wilayah Bali barat, namun banyak turis berwisata ke pulau Menjangan dari Banyuwangi, terangkai dengan wisata pulau Tabuhan Banyuwangi.

Wisata Edukasi Konservasi

Pada beberapa destinasi wisata alam di Banyuwangi, terdapat aktifitas wisata edukasi konservasi lingkungan hidup. Jadi selain berwisata, kita juga bisa belajar banyak tentang alam dan kehidupan flora dan fauna di sini.

Pantai Sukamade Banyuwangi di Taman Nasional Meru Betiri dan pantai Ngagelan di Taman Nasional Alas Purwo adalah area konservasi penyu. Jenis penyu yang bisa ditemui di sana adalah penyu hijau (Chelonia mydas), penyu slengkrah (Lepdochelys olivaceae), penyu sisik (Eretmochlys imbricata), dan penyu belimbing (Dermochleys coriaceae).

destinasi wisata banyuwangi, wisata pantai di banyuwangi, pantai sukamade banyuwangi,

Sukamade Turtle Beach, Pantai Sukamade Banyuwangi

Dengan aturan yang ketat pengunjung bisa menyaksikan proses penyu bertelur di pantai, melihat aktifitas di tempat penetasan telur penyu, dan bisa ikut merilis (melepasliarkan) tukik (anak penyu) ke laut bebas.

Selain yang dikelola oleh Taman Nasional, kita juga bisa mengunjungi konservasi penyu yang dikelola masyarakat desa, yaitu di Pantai Cemara dan Pantai Deling Seganten, yang berada di wilayah pantai timur Banyuwangi.

Untuk wisata edukasi konservasi terumbu karang, ada Rumah Apung Bangsring Banyuwangi di pantai Bangsring Banyuwangi, yang dikelola oleh komunitas nelayan. Selain aktifitas snorkeling, berenang bersama ikan hiu jinak, dan diving, di sini kita juga bisa mengambil paket wisata transplantasi terumbu karang untuk melestarikan ekosistem bawah laut.

Di wilayah daratan, ada wisata edukasi konservasi satwa liar di Taman Nasional Alas Purwo, Taman Nasional Meru Betiri, dan Taman Nasional Baluran. Taman Nasional Meru Betiri dan Alas Purwo berada di Banyuwangi selatan, sedangkan Taman Nasional Baluran sebenarnya masuk di wilayah Kabupaten Situbondo, namun lebih dekat dan lebih banyak diakses dari Banyuwangi.

Ketiga Taman Nasional ini merupakan habitat alami bagi banteng Jawa (Bos javanicus javanicus) yang hampir punah. Selain itu, di sana kita juga bisa menyaksikan berbagai aktifitas satwa liar seperti kijang, menjangan, monyet, dan burung merak, bahkan bila beruntung kita bisa menjumpai macan tutul atau macan kumbang.

Agrowisata Banyuwangi

Ada beberapa perkebunan yang menjadi destinasi agrowisata Banyuwangi. Kebanyakan perkebunan ini didominasi kebun kopi, coklat, cengkeh, dan karet. Ada agrowisata perkebunan yang dikelola oleh swasta, ada yang dikelola oleh PTPN, dan ada perkebunan rakyat.

Untuk perkebunan yang dikelola swasta dan PTPN, di antaranya adalah Perkebunan Kaliklatak sebagai perintis agrowisata pertama di Indonesia sejak tahun 60-an, Perkebunan Kalibendo, Perkebunan Bayu Kidul, Perkebunan Bayu Lor, Perkebunan Sungai Lembu, Perkebunan Kendeng Lembu, Perkebunan Glenmore, Perkebunan Selogiri, dan Perkebunan Kalibaru.

tempat wisata banyuwangi, wisata kampung osing banyuwangi, agrowisata banyuwangi,

Kampong Kopi Lerek Gombengsari

Sedangkan untuk kebun yang dikelola masyarakat, yang saat ini tengah naik daun adalah Kopi Lego (Kampong Kopi Lerek Gombengsari). Perkebunan kopi rakyat dengan aktifitas wisata tour kebun kopi dan peternakan kambing etawa ini, bisa ditempuh hanya dalam waktu 20-30 menit dari pusat kota Banyuwangi.

Wisata Budaya Banyuwangi

Wisata kampung Osing Banyuwangi merupakan potensi wisata budaya Banyuwangi yang makin diminati wisatawan. Di wilayah Jawa Timur, memang potensi wisata seni budaya Banyuwangi masih kuat terjaga dan dilestarikan.

Desa Kemiren Banyuwangi merupakan wisata kampung Osing Banyuwangi yang menyajikan pertunjukan kesenian khas suku Osing sebagai paket wisata. Dari pusat kota, desa Kemiren Banyuwangi bisa ditempuh hanya dalam waktu 20 menit.

destinasi wisata banyuwangi, wisata budaya banyuwangi, kampong wisata temenggungan

Kampong Wisata Temenggungan

Wisata budaya Banyuwangi yang kini kian populer adalah Kampong Wisata Temenggungan. Kampung kuno di pusat kota Banyuwangi ini menyuguhkan beberapa paket pertunjukan kesenian musik dan tari, paket tour kampung, dan paket wisata batik. Di Kampong Wisata Temenggungan, kita masih bisa menjumpai rumah-rumah kuno berarsitektur kolonial dan rumah-rumah tradisional Banyuwangi, yang tersebar di gang-gang kampung.

Trip ke Banyuwangi

Puluhan ribu wisatawan dari berbagai penjuru dunia setiap tahunnya telah melakukan trip ke Banyuwangi, untuk menikmati eksotisnya objek wisata Banyuwangi di ujung timur Pulau Jawa ini. Sangat disayangkan apabila kita yang tinggal di Indonesia malah belum berwisata ke Banyuwangi.

Ada waktu liburan di akhir pekan? Ada agenda cuti liburan? Atau ada liburan tanggal merah lainnya? Wisata ke Banyuwangi sudah saatnya menjadi bagian dari rencana liburan Anda. Selamat berwisata ke Banyuwangi bersama Tour Banyuwangi.

Paket Wisata Banyuwangi 2 Hari 1 Malam Jelajah Valuable Tour Paket, Wisata Banyuwangi 2H1M Jelajah Valuable Tour, Destinasi wisata

Pilihan Paket Wisata Valuable

Pilihan Paket Wisata Banyuwangi

destinasi wisata banyuwangi, wisata alam di banyuwangi, pantai teluk hijau banyuwangi,

Pilihan Open Trip Banyuwangi

 

paket gathering banyuwangi,paket family gathering, paket outbound murah dan family gathering

Paket Tour dan Gathering di Banyuwangi

<<< Kumpulan Artikel